John Paul Ivan & TRAXION Siap Berkolaborasi membawakan single “Political Mind” di Event Underworld Unleashed 2025



Nama John Paul Ivan tentu tidak asing bagi orang orang di era 90an terutama bagi para pecinta musik, dan sepertinya mantan gitaris dari band legendaris dari Indonesia yang bernama Boomerang ini masih belum mau berhenti untuk berkarya. Lebih kerennya lagi, John Paul Ivan seperti meninggalkan segala atribut legendanya dia dengan membuat gebrakan baru dengan meluncurkan single terbaru “Political Mind” yang akan dibawakan perdana bareng band metal muda TRAXION dalam event Underworld Unleashed 2025 yang digadang gadang akan menjadi event musik-seni subkultur terbesar di tahun 2025 ini.
Single “Political Mind” itu sendiri ditulis oleh beliau pada momen Pilpres 2024 kemarin dimana Joh Paul Ivan ingin memberikan pesan kepada seluruh rakyat Indonesia kalau kita sebagai warga negara Indonesia berhak untuk merasa resah dengan kondisi saat itu namun harus tetap berfikir secara positif bukan dengan marah marah kosong saja. Selain itu, beliau juga ingin memberikan karya baru sebagai musisi dan bukan hanya membawakan lagu lagu lama saja.
Dengan membawa semangat baru, “Political Mind” ingin mengajak para pendengar khususnya para generasi muda sekarang untuk saling memberikan solusi dari setiap permasalahan yang ada bukan hanya ngamuk dan marah apalagi sampai memberikan sikap sinisme pada suatu masalah. Dan karena single ini dibuat pada momentum Pilpres 2024, John Paul Ivan ingin agar mereka semua yaitu para generasi muda memahami dunia politik Indonesia dengan bijak dan tidak hanya mengikuti arus.
Dengan keinginan Joh Paul Ivan untuk merangkul dan berkomunikasi lewat karya dengan para generasi muda inilah, beliau akan tampil pada sesi eksklusif Underworld Unleashed nanti dimana dia akan tampil secara solo dan berkolaborasi dengan berbagai bidang kesenian yaitu live painting bersama komunitas grafikart dan performance dance dari komunnitas Seni dan vokal Jayabaya yang akan menggambarkan narasi lagu.
TRAXION – Generasi Baru yang Gak Takut Bersuara
Sebagai band yang akan berkolaborasi dengan John Paul Ivan pada event Underworld Unleashed 2025 yang akan datang, tentu saja mengukuhkan fakta bahwa TRAXION adalah sebuah band dari genre musik keras yang sangat patut untuk diperhitungkan, walaupun nama TRAXION itu sendiri bisa terbilang masih cukup muda namun nama mereka memang sedang naik daun di skena musik keras Indonesia.
Seperti tidak mau ketinggalan dengan John Paul Ivan, TRAXION sendiri juga akan merilis EP debut mereka pada event Underworld Unleashed 2025 ini. Jadi sudah dapat dipastikan bahwa pada event Underworld Unleashed 2025 ini pecah sudahlah dinding pemisah yang sudah lama kukuh berdiri antara generasi musisi terdahulu dengan musisi generasi muda sekarang. Buat panitia pembuat konsep acara ini, kalian JUARA!
Underworld Unleashed 2025: Tempat Berkarya, Bukan Sekadar Tampil
Event yang akan digelar di PFN Heritage, Otista – Jakarta Timur pada tanggal 26 Juli 2025 ini juga akan menjadi salah satu tonggak sejarah bagi event musik keras lintas generasi. Pasalnya, untuk pertama kalinya sebagai salah satu tempat bersejarah di Indonesia PFN untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah event musik-seni subkultur ini.
Event Underworld Unleashed 2025 bukan cuma sebuah gig biasa. Event ini adalah perayaan musik keras, seni, dan semangat kolektif—yang menggabungkan pertunjukan musik, seni visual, dan ekspresi budaya bawah tanah dan akar rumput di Indonesia.
Dengan John Paul Ivan x TRAXION sebagai momen puncaknya dari event ini, panggung Underworld Unleashed 2025 ini bakal jadi simbol bahwa rock belum mati— dan masa depan ada di tangan yang berani bersuara. Selain itu, momen puncak ini akan menjadi pembuktian sebuah solusi dari kritikan John Paul Ivan soal dunia rock saat ini yang terlalu banyak berkutat di zona nyaman yang mengakibatkan skena rock saat ini kebanyakan nostalgia dan minim regenerasi dimana menjamurnya band band dengan lagu lawas, band tribute, dan jarangnya promotor atau venue yang berani kasih panggung ke band baru dengan materi orisinal.
Kalau lo Gen Z yang haus musik keras yang mikir, dan bukan sekadar teriak kosong—Underworld Unleashed 2025 adalah tempat lo. Siap dengar suara bawah tanah yang lebih besar?