Setia Di Jalur Thrash Metal, Sniperhead Berhasil Menelurkan 3 Karya

sniperhead
sniperhead

Disaat jaman sekarang banyak band band yang memainkan beberapa sub genre terbaru dari metal seperti moden metal, metalcore, melodic death metal, cyber metal, djent. Ada band dari Bandung yang menamakan dirinya Sniper Head yang tetap setia di jalur Thrash Metal yang memang saat ini sudah semakin sulit menemukan band band yang masih setia di jalur Thrash Metal ini.

Dengan berlatar belakang perpecahan band, Sniper head bersepakat untuk menyatukan visi dan misi mereka pada tahun 2021 untuk menelurkan karya karya original mereka yang dengan lantang dan berani mereka teriakkan tentang kebenaran. Selain itu, alasan karya karya mereka tetap berada di jalur genre Thrash Metal adalah karena trenyata genre thrash metal ini membawa mereka menjadi lebih dewasa dalam bermusik dan pastinya dengan genre ini membuat mereka lebih mudah dalam menciptakan karya karya mereka yang relate dengan kehidupan yang terjadi di negeri ini.

Untuk referensi, mereka mengakui kalau mereka cukup banyak terinspirasi dari metallica, megadeth dan sepultura. Sedangkan untuk karya, Sniperhead sudah menelurkan 3 karya yaitu “Insomnia” dan “Peluru Terakhir” yang digarap pada tahun 2021 di studio Distropology. Lalu untuk single terbaru mereka yaitu “Tancapkan Bendera” yang mulai digarap di tahun 2022 dan proses mixing mulai dilakukan di tahun 2025. Ketiga karya mereka ini sudah dapat dinikmati di berbagai platform digital.

Personil dari sniperhead saat ini adalah :

Arie Rock (vokalis)
Neda Annetd (guitaris)
Occa Rfa (Bassis)
Ronny (drumer)

Tetap semangat ya untuk Sniperhead dan tetap konsisten ya kalian di jalur Thrash Metal Indonesia.

Untuk kalian yang mau mendengarkan karya karya mereka langsung aja klik tombol dibawah