Pro dan Kontra Dari Kemajuan Teknologi Dunia Musik Yang Tidak Dapat Dihindari

Teknologi Dunia Musik
Teknologi Dunia Musik
Teknologi Dunia Musik

Teknologi memang menjadikan kehidupan manusia membuat lebih mudah dan lebih simpel. Dengan kondisi zaman teknologi yang sangat cepat dan dinamis seperti saat ini memang membuat keadaan kehidupan manusia sangat cepat untuk berevolusi dari berbagai bidang. Tidak terkecuali dunia musik yang juga kecipratan dalam urusan teknologi dimana sekarang kita lihat banyak sekali perkembangan dunia teknologi dalam hal musik. Sebagai contoh dalam hal dunia rekaman, zaman rekaman analog ataupun digital awal awal mungkin bisa dibilang rekaman adalah sebuah “barang mahal” dimana band atau soloist yang mau rekaman harus membayar studio rekaman dalam jumlah yang cukup besar dan pastinya sebelum masuk ke studio harus berlatih keras karena harga shift yang lumayan mahal dan susah untuk mengulang part per part (pada zaman analog). Zaman sekarang, untuk rekaman banyak sekali option yang dapat dilakukan dikarenakan sound card yang harganya makin terjangkau dan peralatan peralatan rekaman yang dapat dilakukan dirumah sendiri alias Home Recording.

Tidak ketinggalan untuk urusan performance, zaman dulu band yang mau manggung sudah pasti mengandalkan sekali head dan kabinet yang berada di stage dimana tidak sedikit bahkan harus membawa head yang besar dan berat untuk memaksimalkan performance mereka diatas panggung. Namun sekarang cukup dengan cabinet simulator semua hal itu bisa teratasi, dengan banyak sekali pilihan dan harga yang sangat variatif membuat para produsen alat alat musik berkompetisi dengan sangat ketat untuk membuat alat alat yang dapat mempermudah musisi perform diatas panggung. Bahkan ada beberapa produsen alat rekaman yang membuat Cabinet Simulator yang menggunakan suara head dan cabinet aslinya dengan cara direct/todong. Sebut saja kemper, ToneX dari Amplitube, Fender, Fractal dan lain lain yang memang menyediakan berbagai macam sound amplifier dan head cabinet untuk memudahkan para musisi melakukan kegiatan bermusik mereka baik untuk perform maupun rekaman.

Untuk urusan panggung tidak hanya di peralatan, teknologi bahkan membuat musisi musisi yang sudah meninggal seperti hidup lagi dan hal ini bahkan sampai dibuat konser secara live! Ada beberapa artis yang sudah meninggal dan “dihidupkan” kembali lewat hologram sebut saja Michael Jackson, ABBA dan 2Pac Shakur yang sudah dibuat konsernya dengan menggunakan teknik hologram. Namun kemajuan teknologi hologram ini tidak selalu mendapat sambutan dari para artis, ada juga yang menolak keras seperti Linkin Park, dimana mereka merasa menghidupkan Alm Chester Benington melalui hologram adalah hal yang menyeramkan dan terkesan sangat menyinggung Linikin Park dengan mengadakan konser Linkin Park dengan menggunakan teknologi hologram. Pentolan dari Linkin Park yaitu Mike Shinoda juga mengungkapkan bahwa dia menolak keras mengadakan konser Linkin Park dengan menghidupkan lagi Chester Benington dengan hologram.

Yah apapun itu, kemajuan teknologi memanglah tidak bisa dihindari karena keinginan manusia untuk berbuat sesuatu secara lebih simpel dan bahkan lebih mudah dan tidak terkecuali dalam dunia musik. Dengan berbagai pro dan kontra dengan kemajuan teknologi ini memang “sedikit” menjadikan para musisi sedikit terpecah belah dan tidak sedikit yang terkesan mengejek antar sesama musisi tentang teknologi yang mereka gunakan.