Setelah 12 Tahun Bergerilya, Brother Against Brother Melahirkan Album Perdana Mereka : Last Warning
Peluncuran album dalam format kaset pita memang mulai kembali dilakukan oleh band band di tanah air. Salah satunya adalah band BROTHER AGAINTS BROTHER yang baru saja melepas album mereka yang berjudul LAST WARNING yang diumumkan oleh Metal Militia 99 Production pada tanggal 3 Maret 2024. Album yang mereka rilis dalam bentuk kaset pita ini akan sangat terbatas, jadi lebih baik kalian segera hubungi pihak distributor mereka sebelum kehabisan ya.
Namun rilisan dalam bentuk format kaset pita ini akan menjadi rilisan tahap awal, karena untuk tahapan berikutnya album LAST WARNING milik band Hardcore militan asal kota Sukabumi ini akan dapat dijumpai di berbagai platform digital.
BROTHER AGAINTS BROTHER atau yang sering disingkat B.A.B bekerjasama dengan salah satu pentolan band metal lainnya yaitu band Angel Of Death ‘’Faizal Darussalam’’ untuk produseri debut Album ‘Last Waning’ dan mereka melakukan tahap produksi bersama METAL MILITIA 99 Production. Tapi sebagai informasi tambahan, selain album ini B.A.B juga ternyata sudah merilis single yang berjudul “RAJAM” yang mereka kompilasikan bersama band band metal militia lainnya dan pastinya single ini sudah dapat didengar di platform digital lainnya juga.
Ok balik lagi ke album mereka, penggarapan album LAST WARNING ini sepertinya memang dikerjakan dengan sangat serius karena proses pengerjaan album ini sendiri memakan waktu kurang lebih setahun. Album yang berisikan 9 track ini di aransemen oleh yudhi/Ozy dan lirik di tulis oleh ade/Ave. Untuk proses produksi mereka memilih studio produksi Nazgul Record Studio di operatori oleh Aaf apriatna (Black Ramstein /Repton).
Untuk track track dari album LAST WARNING ini memang terasa sangat kental referensi dari Hatebreed, MadBall, Rykers, Strife, Sick of it all & Bio hazard, namun tetap ciri khas dan identitas dari B.A.B ini sangat tertuang dengan jelas di album perdana mereka ini. Well untuk BROTHER AGAINTS BROTHER selamat untuk peluncuran album kalian, dan tetap berkarya ya!
LAST WARNING ALBUM : 1. Slumped 2. Terjal 3. Pesakitan 4. Rajam 5. Brother Blood 6. Anjink Edan 7. Brother War 8. Oprression 9. Sadar
BROTHER AGAINTS BROTHER : Ade Hadiansyah as ave (vocal) Yudhi Firmansyah as Ozzy (guitar) Ramdan (Guitar) Deni yusuf (Bass) Herdi herdiansyah (Drum)